Fitur Baru AdSense untuk konten seluler (AdSense for mobile content)

Bookmark and Share
Fitur Baru AdSense untuk konten seluler !
Assalamu'alaikum Wr. Wb.

Kita akan bahas soal Adsense, Kita share fitur terbaru dari Adsense. Kemarin Google mengumumkan peluncuran AdSense Seluler di 15 Negara (Baca: AdSense for mobile content in 15 new countries). 15 Negara tersebut meliputi, Argentina, Brazil, Chili, Kolombia, Republik Ceko, Hong Kong, Indonesia, Malaysia, Meksiko, Selandia Baru, Nigeria, Filipina, Slovenia, Thailand, dan Turki. Wah... Indonesia termasuk tuh, hehe.. dan sudah terlihat bahwa, Indonesia sudah diakui oleh Om Gugel.

Dengan peluncuran fitur AdSense untuk konten seluler memungkinkan "publisher" Adsense memperoleh penghasilan dari halaman web seluler. Pun demikian halnya seperti Google AdSense untuk konten. Iklan Adsense tampil sesuai isi konten situs "publisher". Anda akan mendapatkan penghasilan bila pengunjung situs mobile anda mengklik iklan adsense anda. Untuk situs web seluler, AdSense akan secara otomatis mendeteksi jenis ponsel ketika mereka melihat situs anda dan memberikan iklan yang sesuai.

Perlu anda ketahui bahwa AdSense untuk seluler ini. Hanya memungkinkan digunakan dalam situs web seluler saja, tidak dalam aplikasi seluler. Kebijakan Google tidak mengizinkan penempatan iklan AdSense untuk konten seluler di aplikasi seluler.

Kabar ini pastinya membawa kabar baik untuk para publisher Adsense. Karena bisa menambahkan pendapatannya dengan AdSense untuk konten seluler ini. Jika sobat/anda ingin melihat fitur terbarunya, silahkan check pada akun Adsense anda.

Berikut penampakannya sekalian tampilan baru Adsense setup...

AdSense untuk konten mobile
Klik gambar untuk memperbesar...

Jujur, saya sendiri baru mengetahuinya tadi pagi, setelah buka di Adsense setup. Mencari info di Bantuan Google Adsense, ternyata ada penambahan produk/fitur.. semakin bersemangat aja nih, cari dollarnya.. hehe..

Untuk info lebih lanjut seputar AdSense untuk seluler/mobile bisa masuk pada halaman berikut.

Semoga artikel + informasi kali ini bermanfaat, bagi seluruh publisher AdSense di Indonesia.

Terimakasih...

Wassalamu'alaikum Wr. Wb.